Faktor Risiko Kejadian COVID-19 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Djemma Masamba

Authors

  • Aisyah Al Fitriani Universitas Muslim Indonesia
  • Fatmah Afrianty Gobel Universitas Muslim Indonesia
  • Mansur Sididi Universitas Muslim Indonesia
  • Nur Ulmy Mahmud Universitas Muslim Indonesia
  • Sartika Universitas Muslim Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.33096/woph.v4i3.818

Keywords:

COVID-19, Risiko, Usia, Jenis kelamin, Komorbid

Abstract

Coronavirus adalah keluarga besar virus yang menyebabkan penyakit mulai dari gejala ringan sampai berat. Pada tangggal 4 april 2020, WHO melaporkan jumlah kasus terkonfirmasi positif COVID-19 sebanyak 1.056.157 orang dengan jumlah kematian 57.130 orang. Tujuan penelitian ini secara umum yaitu untuk mengetahui faktor risiko kejadian COVID-19 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Djemma Masamba Tahun 2021. Jenis penelitian kualitatif dengan metode Case Control Study. Rancangan penelitian ini dilakukan dengan terlebih dahulu mengidentifikasi kelompkok kasus (penderita COVID-19) kemudian dilihat secara retrospektif ada atau tidaknya faktor risiko yang diduga berperan. Sampel dalam penelitian ini adalah sebesar 352 responden. Dari perhitungan leweshow dengan perbandingan 1:3 yang terdiri dari jumlah kasus sebanyak 88 orang dan kontrol sebanyak 264 orang. Ada ini dianalisis dalam analisis univariat, analisis bivariat dengan uji kolerasi chi-square. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa usia merupakan fakor protektif kejadian COVID-19 di RSUD Andi Djemma Masamba (OR=0.614; 95%CI=0.312-1.210), jenis kelamin merupakan fakor protektif kejadian COVID-19 di RSUD Andi Djemma Masamba (OR=0.463; 95%CI=0.282-0.760), gejala klinis merupakan fakor protektif kejadian COVID-19 di RSUD Andi Djemma Masamba (OR=0.020; 95%CI=0.119-0.808), dan komornid yang merupakan fakor protektif kejadian COVID-19 di RSUD Andi Djemma Masamba (OR=0.945; 95% CI=0.553-1.616). Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa faktor usia, jenis kelamin, gejala klinis dan penyakit penyerta (komorbid) merupakan faktor protektif terhadap kejadian COVID-19. Sebagai saran dalam penelitian ini diharapkan bagi masyarakat yang memiliki komorbid diharapkan dapat mengendalikan komorbidnya mengingat komorbid merupakan salah satu faktor yang dapat memperparah kejadian COVID-19.

References

H. Nawangsari, “Hubungan Karakteristik Individu Dengan Pengetahuan Tentang Pencegahan Coronavirus Disease 2019 Pada Masyarakat Di Kecamatan Pungging Mojokerto,” Sentani Nurs. J., vol. 4, no. 1, pp. 46–51, 2021, doi: 10.52646/snj.v4i1.97.

A. Zein, “Pendeteksian Virus Corona Dalam Gambar X-Ray Menggunakan Algoritma Artificial Intelligence Dengan Deep Learning Python,” J. Teknol. Inf. ESIT, vol. XV, no. 01, pp. 19–23, 2020, [Online]. Available: http://www.openjournal.unpam.ac.id/index.php/ESIT/article/view/14037

S. M. Ilpaj and N. Nurwati, “Analisis Pengaruh Tingkat Kematian Akibat Covid-19 Terhadap Kesehatan Mental Masyarakat Di Indonesia,” Focus J. Pekerj. Sos., vol. 3, no. 1, p. 16, 2020, doi: 10.24198/focus.v3i1.28123.

T. H. Siagian, “Corona Dengan Discourse Network Analysis,” J. Kebijak. Kesehat. Indones., vol. 09, no. 02, pp. 98–106, 2020.

M. dkk Fadilah, “Analisis Pengetahuan Keluarga Terhadap Penyakit Komorbid Di Era Covid-19 Melalui Seminar Online,” J. Ilmu Kesehat., vol. 9, no. 1, pp. 86–93, 2020.

Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia, “Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor HK.01.07/MenKes/413/2020 Tentang Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Corona Virus Disease 2019 (Covid-19),” MenKes/413/2020, vol. 2019, p. 207, 2020.

J. P. Kesehatan et al., “Pendidikan Kesehatan Tetang Bijak Menyikapi COVID 19 dalam Upaya Pencegahan Penyeraban Virus Corona pada Siswa SMK Roudlotul Menurut WHO ( 2020 ), kasusCovid-19 dimulai pada tanggal 31 Desember 2019 di kota Wuhan Provinsi Hubei China terdapat kasus klust,” vol. 4, no. 1, pp. 78–84, 2021.

F. R. S. S. Chandrasekhar and jurusan teknik mesin Laily Noor Ikhsanto, “Analisis Korelasi Faktor Risiko Kejadian Covid-19 di Ruang Isolasi RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun Kota Waringin Barat Kalimantan Tengah,” Liq. Cryst., vol. 21, no. 1, pp. 1–17, 2020.

R. N. Handayani and E. Prayitno, “Kajian Nilai Hematologi Seluler Pasien Yang Terkonfirmasi Corona Virus Disease Covid-19,” Pros. Saintek Semnas MIPAKes Umr., vol. 2, pp. 232–241, 2021, [Online]. Available: https://ejurnal.umri.ac.id/index.php/Semnasmipakes/article/view/2902/1586

A. H. Lavan and P. Gallagher, “Predicting risk of adverse drug reactions in older adults,” Ther. Adv. Drug Saf., vol. 7, no. 1, pp. 11–22, 2016, doi: 10.1177/2042098615615472.

Y. Cen et al., “Risk factors for disease progression in patients with mild to moderate coronavirus disease 2019—a multi-centre observational study,” Clin. Microbiol. Infect., vol. 26, no. 9, pp. 1242–1247, 2020, doi: 10.1016/j.cmi.2020.05.041.

C. Stewart, “Daily new coronavirus (Covid-19) cases in Italy since February 2020 (as of December 3, 2020),” WHO, 2020. [Online]. Available: https://www.statista.com/statistics/1101690/coronavirus-new-casesdevelopment- italy/

W. R. Hidayani, “Faktor Faktor Risiko Yang Berhubungan Dengan COVID 19 : Literature Review,” J. Untuk Masy. Sehat, vol. 4, no. 2, pp. 120–134, 2020, doi: 10.52643/jukmas.v4i2.1015.

J. M. Jin et al., “Gender Differences in Patients With Covid-19: Focus on Severity and Mortality,” Front. Public Heal., vol. 8, no. April, pp. 1–6, 2020, doi: 10.3389/fpubh.2020.00152.

Putri, Putra, and Mariko, “Artikel penelitian kadar,” Hub. Usia, Jenis Kelamin Dan Gejala Dengan Kejadian Covid-19 di Sumatera barat, vol. 44, no. 2, pp. 104–111, 2021.

D. Wang et al., “Clinical course and outcome of 107 patients infected with the novel coronavirus, SARS-CoV-2, discharged from two hospitals in Wuhan, China,” Crit. Care, vol. 24, no. 1, pp. 1–9, 2020, doi: 10.1186/s13054-020-02895-6.

Senewe, “Hubungan Antara Komorbid dan Perilaku Pencegahab terhadap kasus Covid-19 di Kota Bogor tahun 2020,” 2020.

F. Ibrahim, A. Natasha, Y. R. Saharman, and P. Sudarmono, “Preliminary report of Covid-19 testing: experience of the clinical microbiology laboratory Universitas Indonesia, Jakarta, Indonesia,” New Microbes New Infect., vol. 37, no. April, p. 100733, 2020, doi: 10.1016/j.nmni.2020.100733.

Published

2023-06-30

How to Cite

Fitriani, A. A., Fatmah Afrianty Gobel, Mansur Sididi, Nur Ulmy Mahmud, & Sartika. (2023). Faktor Risiko Kejadian COVID-19 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Djemma Masamba. Window of Public Health Journal, 4(3), 472–480. https://doi.org/10.33096/woph.v4i3.818

Issue

Section

Articles